Tuesday, January 28, 2014

Contoh Surat Pembaca: Melanggar Tata Tertib Sekolah


Yth. Redaksi Mading Sekolah
Melanggar Tata Tertib Sekolah

Setiap orangtua tentu menginginkan anaknya rapi, disiplin, dan menaati peraturan dari sekolah. Namun sepertinya tidak semua anak berlaku demikian. Tak jarang saya menemukan rekan-rekan saya yang kurang disiplin seperti baju dikeluarkan, rambut yang panjang untuk anak laki-laki, dasi yang terlalu pendek, kuku yang diwarnai dan panjang. Melalui tulisan ini saya ingin menyarankan teman-teman yang kurang disiplin. Karena tidaklah lucu kalau  orangtua kita dipanggil oleh pihak sekolah karena tidak disiplin dan melanggar tata tertib sekolah.

Saya khawatir kalau sikap melanggar tata tertib tersebut terbawa sampai ke rumah. Saya menghimbau pihak sekolah agar lebih tegas menindak siswa yang bersikap demikian dan segera ditindaklanjuti agar kejadian ini tidak terjadi lagi seperti pemberian sanksi yang tegas sesuai dengan kesalahan yang diperbuatnya.

Aditya, kelas IX
 ______________________________________________________________________________
 PERALATAN DAN SARANA OLAHRAGA YANG KURANG MEMADAI

Yth. Redaksi Mading Sekolah
Peralatan dan Sarana Olahraga yang Kurang Memadai

  Saya menulis surat pembaca ini adalah untuk mengajukan keluhan mengenai sarana dan peralatan olahraga yang kurang memadai, seperti tidak adanya lapangan khusus untuk sepakbola, lapangan basket yang sedikit berlubang, tidak adanya tiang untuk lapangan sepak takraw, serta peralatan olahraga lainnya yang kurang memadai dan kurang lengkap.

Keadaan ini tentu sangat memprihatinkan, maka dari itu kami menyarankan kepada pihak sekolah agar memperbaiki lapangan basket, futsal dan pembuatan lapangan sepakbola, serta menyediakan peralatan olahraga dengan baik.
Semoga keluhan dan saran yang saya sampaikan dapat ditanggapi oleh pihak sekolah agar segera mengatasi masalah ini.

Aditya, kelas IX
__________________________________________________________________________________                         BURUKNYA KUALITAS TOILET SEKOLAH

Yth. Redaksi Mading Sekolah
Buruknya Kualitas Toilet Sekolah

     Toilet yang kotor dengan bau tak sedap, saluran pembuangan yang tersumbat, sampah di dalam toilet dan cat tembok yang rusak dan kotor karena penuh coretan tangan-tangan jahil. Itulah keadaan toilet siswa hampir setiap harinya, bisa saya sebut hanya bersih di pagi hari tetapi siangnya kotor kembali.

     Bukan hanya saya, tapi siswa lain sebagai pengguna toilet, juga merasakan ketidaknyamanan ini. Menurut saya, hal ini bukan hanya disebabkan kurangnya perhatian penjaga kebersihan sekolah, tetapi juga disebabkan oleh siswa yang tidak bertanggung jawab atas penggunaan toilet dan tidak memperdulikan kebersihan toilet yang menambah kesan ‘tak terurus’ pada toilet tersebut.

     Pihak sekolah  khususnya penjaga kebersihan sekolah, seharusnya dapat lebih memperhatikan kebersihan toilet khususnya di siang hari. Tak lupa siswa sebagai pengguna toilet seharusnya memiliki kesadaran sendiri untuk menjaga kebersihan di toilet, agar tercipta kenyamanan di toilet.
Aditya, kelas IX

7 comments:

Unknown said...

Thank atas surat pembacanya,,saya akan menempelkan surat pembaca kamu di mading sekolahku, karena isinya hampir sama dengan di sekolahku... Good Job

Aditya Ade said...

Ok. Sama-sama

Aditya Ade said...

Ok. Sama-sama

Aditya Ade said...

Ok. Sama-sama.

Unknown said...
This comment has been removed by the author.
Unknown said...

Yg judulnya melanggar tata tertib sekolah.

Unknown said...

Mau tanya donk.
Waktu Kejadian :
Kronologis kejadian :
Saran dan kritik :
Tolong di jawab ya
..

Aditya's Blog